Skip to content

Mengenal Sistem Hidrolik PPPC (Bagian 2)

    Sistem Hidrolik telah cukup akrab didengar oleh kalangan masyarakat. Sistem hidrolik biasanya dipakai pada rem hidrolik yang banyak diapilasikan pada mobil-mobil yang banyak beredar di jalan raya. Namun, penggunaan dari sistem ini sebenarnya jauh lebih besar dari itu. Sistem hidrolik sendiri dapat dianggap sebagai suatu sistem atau peralatan yang bekerja berdasarkan sifat dan potensi yang dimiliki oleh zat cair. Sebutan dari hidrolik sendiri berasal dari bahasa Yunani yakni dari kata hydro dan juga aulos. Kata hydro sendiri memiliki arti air dan kata aulos yang bisa dijabarkan sebagai pipa. Namun, jangan anggap sistem hidrolik modern akan selalu benar-benar memakai air murni. Pada jaman sekarang, sistem hidrolik kebanyakan telah memakai campuran oli dan air dan bahkan beberapa peralatan hanya memakai oli saja.

    Selain digunakan sebagai rem hidrolik pada mobil, sistem hidrolik juga banyak dipakai dalam sistem yang menggerakkan tenaga besar seperti pada alat berat excavator. Salah satu jenis sistem hidrolik yang dipakai pada alat berat ini adalah jenis Hidrolik PPPC, atau dalam sebuatan lain adalah Load sensing, proportional priority pressure compensation (PPPC). Keunggulan dari sistem hidrolik modern ini saat diterapkan pada alat berat adalah.

    SIstem hidrolik ini memiliki pompa utama yang besar, kuat, dan memiliki daya tahan yan baik. Biasanya, selain pompa utama, kita juga akan menemukan pompa ayun yang terpisah sehingga waktu siklus yang dibutuhkan akan dapat dilaksanakan saat operasi multifungsi dilakukan. Disamping itu, pada sistem hidrolik ini, kita dapat menemukan pengendalian elektronik pada katup pompa yang berada di tengah pengaturan tenaga sehingga efisiensi kontrol tingkat tinggi pada pompa, katup, dan mesin, dapat dilakukan dengan baik.

    Disini juga ada katup peredam ayunan balik dengan cara mengurangi goyangan pada ayunan sehingga menghasilkan proses seperti memberhentikan ayunan dengan cara yang mulus. Selain itu, terdapat katup hidrolik pelengkap dengan pilihan pengaturan kendali dalam hal penggunaan alat seperti shaver atau martil. Sistem pengaturan ini sendiri dapat dilakukan pada monitor. Disamping itu, sistem hidrolik ini memiliki standar pengangkatan berat dengan tombol, yang dapat menyesuaikan diri dengan meningkatkan daya angkat sekaligus mengendalikan muatan beban dengan lebih baik.

    Sumber: http://ryanyuliansyah.blogspot.com